Beranda | Artikel
Proses Pengangkatan Utsman Bin Affan Menjadi Khalifah - Faedah Sejarah Islam (Ustadz Dr. Ali Musri, M.A.)
Selasa, 17 April 2018

Bersama Pemateri :
Ustadz Ali Musri Semjan Putra

Proses Pengangkatan Utsman Bin Affan Menjadi Khalifah merupakan kajian Islam yang disampaikan oleh: Ustadz Dr. Ali Musri Semjan Putra, M.A. dalam pembahasan Faedah-Faedah Sejarah Islam. Kajian ini disampaikan pada 13 Rabiul awal 1439 H / 01 Desember 2017 M.

Download juga kajian sebelumnya: Mengenal Khalifah Utsman Bin Affan – Faedah Sejarah Islam

Kajian Tentang Proses Pengangkatan Utsman Bin Affan Menjadi Khalifah – Faedah Sejarah Islam

Pada pembahasan sebelumnya, kita telah berbincang tentang biografi singkat garis keturunan Utsman bin Affan radhiyallahu ‘anhu. Dari pembahasan yang lalu juga kita mengetahui bahwa garis keturunan beliau sangat dekat dengan garis keturunan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam. Bahkan tidak ada khalifah yang orang tuanya masih hidup ketika mereka menjadi khalifah kecual Utsman bin Affan.

Pada kajian kali ini dijelaskan tentang proses pengangkatan beliau menjadi khalifah. Permasalahan ini penting untuk dibahas karena seringkali dijadikan bahan perdebatan oleh orang-orang Syiah dan menuduh bahwa Utsman bin Affan telah merampas hak Ali menjadi khalifah.

Hal ini telah berkali-kali kita berikan jawaban terkait syubhat dan argumentasi opini yang menyesatkan ini. Maka kita lihat bagaimana diakhir kehidupan Amirul Mukminin Umar bin Khattab radhiyallahu ‘anhu telah kita jelaskan dimana Umar bin Khattab radhiyallahu ‘anhu menyerahkan kekhalifahan untuk dipilih kepada enam orang sahabat dari sepuluh sahabat yang diberi kabar gembira oleh Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam untuk masuk surga. Mereka adalah Utsman bin Affan, Sa’d bin Abi Waqash, Abdurrahman bin Auf, Zubair bin Awwam, Ali bin Abi Thalib.

Simak Penjelasan Lengkap dan Download mp3 Ceramah Agama Islam Tentang Mengenal Khalifah Utsman Bin Affan – Faedah Sejarah Islam

Silakan share ceramah agama Islam sejarah Nabi Muhammad shallallahu ‘alaihi wasallam ini ke Facebook, Twitter, dan Google+.


Artikel asli: https://www.radiorodja.com/30822-proses-pengangkatan-utsman-bin-affan-menjadi-khalifah-faedah-sejarah-islam-ustadz-dr-ali-musri-m/